MEDIA ONLINE RESMI MAJELIS WAKIL CABANG (WCNU)NU KECAMATAN CIPAYUNG KOTA ADMINISTRASI JAKARTA TIMUR

Sabtu, 29 Desember 2018

4 GOLONGAN HARAM MASUK NERAKA

ﻋَﻦِ ﺍﺑْﻦِ ﻣَﺴْﻌُﻮﺩٍ، ﻋَﻦِ ﺍﻟﻨَّﺒِﻲِّ – ﺻﻠﻰ ﺍﻟﻠﻪ ﻋﻠﻴﻪ ﻭﺳﻠﻢ – ،ﻗَﺎﻝَ : ﺃَﻻَ ﺃُﺧْﺒِﺮُﻛُﻢْ ﺑِﻤَﻦْ ﺗُﺤَﺮَّﻡُ ﻋَﻠَﻴْﻪِ ﺍﻟﻨَّﺎﺭُ؟ ﻗَﺎﻟُﻮﺍ : ﺑَﻠَﻰ ﻳَﺎ ﺭَﺳُﻮﻝَ ﺍﻟﻠﻪِ، ﻗَﺎﻝَ : ﻋَﻠَﻰ ﻛُﻞِّ ﻫَﻴِّﻦٍ، ﻟَﻴِّﻦٍ، ﻗَﺮِﻳﺐٍ، ﺳَﻬْﻞٍ.

Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam berkata, “Maukah kalian aku tunjukkan orang yg haram (tersentuh api) neraka..? Para sahabat berkata, “Iya, wahai Rasulallah..!!! Beliau menjawab, *“(Haram tersentuh api neraka) orang yg Hayyin, Layyin, Qorib, Sahl.”* (HR. At Tirmidzi & Ibnu Hibban)

*1⃣ Hayyin*

Orang yg memiliki ketenangan dan keteduhan dzahir maupun batin. Tidak labil gampang marah, grusah-grusuh dalam segala hal, penuh pertimbangan. Tidak gampangan memaki, melaknat dan ngamuk tersulut berita yg sampai padanya. Teduh jiwanya…

*2⃣ Layyin*

Orang yg lembut dan kalem, baik dalam bertutur-kata atau berbuat. Tidak kasar, main cantik sesuai aturan, tidak semaunya sendiri, segalanya tertata rapi. Tidak galak yg suka memarahi orang yg berbeda berbeda pendapat denganya. Identik tidak suka melakukan pemaksaan pendapat. Lemah lembut dan selalu menginginkan kebaikan untuk saudaranya sesama muslim.

*3⃣ Qorib*

Bahasa jawanya “gati”, sunda “deudeuh” akrab, ramah diajak bicara, menyenangkan orang bagi yg mengajak bicara. Tidak acuh tak acuh, cuek-bebek, gampang berpaling. Biasanya murah senyum jika bertemu dan wajahnya berseri-seri dan enak dipandang. Mudah untuk diajak berteman.

*4⃣ Sahl*

Orang yg gampangan, tidak mempersulit sesuatu. Selalu ada solusi bagi setiap permasalahan. Tidak suka berbelit-belit, tidak menyusahkan dan membuat orang lain lari dan menghindar.

Keempat kata memiliki makna yg mirip, sama dan saling melengkapi dalam bingkai Akhlakul Karimah.

Semoga kita termasuk semua golongan tersebut diatas…Aamiin.

اللهم كما احسنت خلقي فأحسن خلقي…

“Ya Allah sebagaimana Engkau telah menciptakanku dengan baik maka perbaikilah akhlakku." Aamiin

Demikian Asimun Mas'ud menyampaikan dari Jl. Moh. Thoha Priuk Jaya Kotabumi Tangerang dalam rangka Kopdar Sarkub Minggu, 30 Des 2018 pukul : 01.57 wib. di Pondok Pesantren Al-Husna asuhan KH. Thobary Syadzily Al-Bantani

*Koordinat Lokasi dan Peta*:
-6.163077, 106.599677
Jl. Moh. Toha No.35, RT.2/RW.2, Periuk Jaya, Periuk, Kota Tangerang, Banten 15131, Indonesia

http://mapcoordinates.co.nf/?q=-6.163077,106.599677

Map Coordinates: https://goo.gl/za7XD6.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar